Minggu, 18 Desember 2011

Adegan - Adegan Tidak Masuk Akal Film Hollywood


Adegan - Adegan Tidak Masuk Akal Film Hollywood



Sebuah film dibuat dengan maksud memberikan gambaran visual dari ide dan kreatifitas berpikir para pembuatnya. Adegan-adegan di dalam film dibuat sedemikian rupa sehingga mampu menggambarkan ide-ide kreatif tersebut dan kesan serta pesan yang tersembunyi di balik setiap adegan akan mampu diterjemahkan kembali di dalam pengertian penontonnya. Ribet? Abaikan saja.
Berikut ini adalah adegan-adegan di dalam beberapa film yang dibikin oleh sineas Hollywood yang dibikin terlalu berlebihan, sehingga tidak masuk akal. Selain itu di dalam kehidupan nyata hal tersebut hampir tidak pernah terjadi, padahal adegan itu menggambarkan kejadian sehari-hari.


1. Minum obat – berbentuk tablet atau kapsul – dalam jumlah banyak dan diminum dengan minuman keras atau minuman bersoda
Adegan ini selain tidak masuk akal juga bisa berbahaya apabila ditiru oleh penonton yang tidak mengerti bahwa adegan itu adalah bohong belaka. Bagaimana mungkin seorang yang digambarkan banyak pikiran, stress atau sakit kepala, tiba-tiba membuka botol obatnya dan menuangkan hampir setengah isi botol itu ke telapak tangannya. Lalu mengambil sekaleng bir atau sebotol wiskey, memasukkan butir-butiran obat yang ada di telapak tangannya tadi ke dalam mulutnya –semuanya– lalu menelannya dengan bantuan minuman keras!
Begitu saktikah mereka?


2. Muntah dengan memasukkan kepala di lobang toilet bukan di wastafel
Adegan ini adalah salah satu adegan yang menjijikan yang pernah saya lihat di film Barat. Seseorang yang merasa mau muntah, mungkin karena minuman keras, langsung memasukkan separuh kepalanya ke dalam dudukan toilet dan muntah di sana. Padahal hanya satu meter dari tempatnya berdiri terdapat wastafel.
Saya yakin hanya sedikit orang Amerika yang melakukan hal itu. Tapi adegan ini sering sekali terdapat di dalam film Hollywood.


3. Merobek uang 100 dollar
Adegan merobek uang 100 Dollar dan menyerahkan yang separuh itu sebagai alat pembayaran adalah hal yang sangat tidak masuk akal, karena uang itu tidak akan laku. Memang bisa ditukarkan di bank sentral sebagai uang yang rusak, dengan ketentuan ¾ rusak tidak akan berlaku. Namun adegan ini memang mulai jarang terlihat di film-film Amerika akhir-akhir ini.


4. Menyalakan geretan dengan sepatu
Adegan menyalakan geretan atau batang korek api ke sepatu atau ikat pinggang adalah adegan film Amerika era western atau film-film cowboy. Sekarang masih ada beberapa tapi dengan menggeretnya ke kusen pintu, jendela atau dinding.
Apabila keadaan benda tempat menggesek sangat panas mungkin saja hal ini terjadi, tapi pada dasarnya apabila tidak bertemu dengan bahan belerang, kepala korek api tidak akan menyala.


5. Kejar mengejar antara mobil dengan orang yang berlari

Sampai saat ini masih banyak film Hollywood yang menampilkan adegan orang berlari dikejar oleh orang yang mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi atau tampak berkecepatan tinggi. Anehnya orang yang berlari itu tidak terkejar oleh orang yang menaiki mobil, sampai dia berhasil lolos.


6. Besembunyi di dalam bagasi mobil yang tertutup rapat
Adegan bersembunyi di dalam bagasi mobil sejenis sedan yang tidak ada lorong tembus ke dalam bagian dalam mobil adalah adegan yang mustahil. Apalagi dalam kondisi udara luar sangat terik, karena hampir bisa dipastikan orang yang bersembunyi di dalam bagasi mobil yang tertutup rapat, sedikit udara di dalamnya akan pinsan atau mati lemas.
Adegan ini dalam beberapa film diperbaiki dengan cara orang yang masuk ke dalam bagasi mengganjal pintu bagasi dengan sesuatu sehingga tidak tertutup rapat.


7. Membuka kunci pintu dengan sebilah kawat.
Dalam film aksi dimana seorang anggota polisi atau detektif membuka kamar atau rumah seorang tersangka dengan jalan menggunakan sebilah kawat kecil. Yang lebih aneh lagi adalah membuka borgol dengan hanya menggunakan paper klip. Teknik aneh ini sudah dicek ke anggota polisi dan tukang ahli kunci adalah suatu kemustahilan.


8. Tembak-menembak seru yang dilakukan banyak orang
Adegan tembak menembak di dalam film aksi atau laga, dimana beberapa orang terlibat adegan tembak-menembak yang seru, peluru berdesingan di udara dan orang-orang itu berlarian ke sana kemari, namun si pahlawan kita tidak terkena peluru, yang nyasar sekalipun.


9. Mendobrak pintu dengan tendangan atau bahu
Mendobrak pintu yang normal pada umumnya dengan sekali tendang atau sekali terjang dengan kekuatan bahu adalah kebohongan besar. Dengan tenaga terkuat sekalipun yang dikeluarkan oleh kita dijamin hanya tulang bahu kita bisa lepas atau patah, atau paling sedikit kulit lecet atau lebam dan pintu pasti tidak akan terbuka.


10. Mengendarai mobil berkecepatan tinggi di malam hari dengan berkacamata hitam.
Pernahkah anda mencobanya sendiri? Adegan ini sangat tidak masuk akal, mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi, di tengah lalu lintas padat dengan lihainya berzig-zag sedangkan pengemudinya berkacamata hitam pekat!
Saya hanya sekedar share gan ... : Ahmad Muslihuddaulah

Adegan - Adegan Tidak Masuk Akal Film Hollywood


Adegan - Adegan Tidak Masuk Akal Film Hollywood


Sebuah film dibuat dengan maksud memberikan gambaran visual dari ide dan kreatifitas berpikir para pembuatnya. Adegan-adegan di dalam film dibuat sedemikian rupa sehingga mampu menggambarkan ide-ide kreatif tersebut dan kesan serta pesan yang tersembunyi di balik setiap adegan akan mampu diterjemahkan kembali di dalam pengertian penontonnya. Ribet? Abaikan saja.
Berikut ini adalah adegan-adegan di dalam beberapa film yang dibikin oleh sineas Hollywood yang dibikin terlalu berlebihan, sehingga tidak masuk akal. Selain itu di dalam kehidupan nyata hal tersebut hampir tidak pernah terjadi, padahal adegan itu menggambarkan kejadian sehari-hari.


1. Minum obat – berbentuk tablet atau kapsul – dalam jumlah banyak dan diminum dengan minuman keras atau minuman bersoda
Adegan ini selain tidak masuk akal juga bisa berbahaya apabila ditiru oleh penonton yang tidak mengerti bahwa adegan itu adalah bohong belaka. Bagaimana mungkin seorang yang digambarkan banyak pikiran, stress atau sakit kepala, tiba-tiba membuka botol obatnya dan menuangkan hampir setengah isi botol itu ke telapak tangannya. Lalu mengambil sekaleng bir atau sebotol wiskey, memasukkan butir-butiran obat yang ada di telapak tangannya tadi ke dalam mulutnya –semuanya– lalu menelannya dengan bantuan minuman keras!
Begitu saktikah mereka?


2. Muntah dengan memasukkan kepala di lobang toilet bukan di wastafel
Adegan ini adalah salah satu adegan yang menjijikan yang pernah saya lihat di film Barat. Seseorang yang merasa mau muntah, mungkin karena minuman keras, langsung memasukkan separuh kepalanya ke dalam dudukan toilet dan muntah di sana. Padahal hanya satu meter dari tempatnya berdiri terdapat wastafel.
Saya yakin hanya sedikit orang Amerika yang melakukan hal itu. Tapi adegan ini sering sekali terdapat di dalam film Hollywood.


3. Merobek uang 100 dollar
Adegan merobek uang 100 Dollar dan menyerahkan yang separuh itu sebagai alat pembayaran adalah hal yang sangat tidak masuk akal, karena uang itu tidak akan laku. Memang bisa ditukarkan di bank sentral sebagai uang yang rusak, dengan ketentuan ¾ rusak tidak akan berlaku. Namun adegan ini memang mulai jarang terlihat di film-film Amerika akhir-akhir ini.


4. Menyalakan geretan dengan sepatu
Adegan menyalakan geretan atau batang korek api ke sepatu atau ikat pinggang adalah adegan film Amerika era western atau film-film cowboy. Sekarang masih ada beberapa tapi dengan menggeretnya ke kusen pintu, jendela atau dinding.
Apabila keadaan benda tempat menggesek sangat panas mungkin saja hal ini terjadi, tapi pada dasarnya apabila tidak bertemu dengan bahan belerang, kepala korek api tidak akan menyala.


5. Kejar mengejar antara mobil dengan orang yang berlari

Sampai saat ini masih banyak film Hollywood yang menampilkan adegan orang berlari dikejar oleh orang yang mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi atau tampak berkecepatan tinggi. Anehnya orang yang berlari itu tidak terkejar oleh orang yang menaiki mobil, sampai dia berhasil lolos.


6. Besembunyi di dalam bagasi mobil yang tertutup rapat
Adegan bersembunyi di dalam bagasi mobil sejenis sedan yang tidak ada lorong tembus ke dalam bagian dalam mobil adalah adegan yang mustahil. Apalagi dalam kondisi udara luar sangat terik, karena hampir bisa dipastikan orang yang bersembunyi di dalam bagasi mobil yang tertutup rapat, sedikit udara di dalamnya akan pinsan atau mati lemas.
Adegan ini dalam beberapa film diperbaiki dengan cara orang yang masuk ke dalam bagasi mengganjal pintu bagasi dengan sesuatu sehingga tidak tertutup rapat.


7. Membuka kunci pintu dengan sebilah kawat.
Dalam film aksi dimana seorang anggota polisi atau detektif membuka kamar atau rumah seorang tersangka dengan jalan menggunakan sebilah kawat kecil. Yang lebih aneh lagi adalah membuka borgol dengan hanya menggunakan paper klip. Teknik aneh ini sudah dicek ke anggota polisi dan tukang ahli kunci adalah suatu kemustahilan.


8. Tembak-menembak seru yang dilakukan banyak orang
Adegan tembak menembak di dalam film aksi atau laga, dimana beberapa orang terlibat adegan tembak-menembak yang seru, peluru berdesingan di udara dan orang-orang itu berlarian ke sana kemari, namun si pahlawan kita tidak terkena peluru, yang nyasar sekalipun.


9. Mendobrak pintu dengan tendangan atau bahu
Mendobrak pintu yang normal pada umumnya dengan sekali tendang atau sekali terjang dengan kekuatan bahu adalah kebohongan besar. Dengan tenaga terkuat sekalipun yang dikeluarkan oleh kita dijamin hanya tulang bahu kita bisa lepas atau patah, atau paling sedikit kulit lecet atau lebam dan pintu pasti tidak akan terbuka.


10. Mengendarai mobil berkecepatan tinggi di malam hari dengan berkacamata hitam.
Pernahkah anda mencobanya sendiri? Adegan ini sangat tidak masuk akal, mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi, di tengah lalu lintas padat dengan lihainya berzig-zag sedangkan pengemudinya berkacamata hitam pekat!
Saya hanya sekedar share gan ... : Ahmad Muslihuddaulah

Peti Mati Berlayar 8 Tahun Menuju Kampung Halaman


Peti Mati Berlayar 8 Tahun Menuju Kampung Halaman


Charles Francis Coghlan dilahirkan di Pulau Prince Edward, di pesisir pantai timur Kanada pada 1841 sebagai keluarga pendatang dari Irlandia yang miskin. Begitu menginjak usia sekolah, para tetangga Coghlan mengumpulkan dana sumbangan untuk menghantarnya melanjutkan sekolah di Inggris mendalami bidang hukum.
Coghlan menunjukkan kecerdasannya ketika di bangku sekolah dan berhasil melanjutkan pelajaran hingga tamat. Tetapi hasrat terbesarnya untuk menjadi pemain film telah menjadikan orang tua Coghlan menentangnya habis-habisan. Bapaknya yang menentang keras keinginan anaknya itu memberikan dua pilihan kepada Coghlan, lupakan cerita tentang menjadi bintang film atau jangan menjejakkan kaki lagi di rumah mereka. Coghlan memilih untuk meneruskan cita-citanya, meninggalkan rumah dan berjanji tidak akan kembali ke Pulau Prince Edward lagi.

Coghlan ternyata membuat pilihan tepat karena menjadi pemain film yang berhasil, dengan setiap aksinya yang selalu mendapat pujian dari penonton. Penampilan pertamanya adalah di London pada tahun 1860, dan menjadi aktor utama di Prince of Wales’s. Ia pergi ke Amerika pada tahun 1876, di mana ia selanjutnya menghabiskan sisa hidupnya, pertama kalinya ia bermain untuk perusahaan Augustin Daly dan kemudian untuk perusahaan saham Union Square, selama jangka panjang The celebrate Case.
Dia juga sempat bermain dengan saudara perempuannya, Rose Coghlan, dan turut mendukung film-film Lillie Langtry dan Minnie Maddern Fiske, dan pada tahun 1898 menghasilkan sebuah film versi Alexander Dumas ‘Kean, berjudul The Royal Box, yang mana telah berhasil menjadikannya seorang bintang besar selama tahun-tahun terakhir dalam karirnya.Rose adiknya juga menjadi seorang aktris. Putrinya Gertrude Coghlan (1 Februari 1876 – 11 September 1952) adalah juga seorang aktris, dan putranya, Charles Jr adalah seorang aktor.


Suatu hari, Coghlan mengunjungi seorang peramal gipsy dan wanita gipsy itu memberitahu sesuatu yang membuat Coghlan mengingatnya seumur hidupnya. Dia berkata: “Charles, anda akan menjadi terkenal tetapi akan menemui maut semasa di puncak ketenaran anda. Roh anda tidak akan tenang sehingga anda dikembalikan ke tanah kelahiran anda.”
Coghlan amat terganggu dan juga kagum dengan ramalan itu, dan kerap mengulangi pernyataan peramal itu kepada rekannya dalam setiap percakapan tetapi kebanyakan dari teman-temannya menganggapnya hanya sebuah takhayul.
Pertanda awal ramalan itu menjadi kenyataan apabila pada 27 November 1898, Coghlan meninggal dunia secara tiba-tiba di atas pentas ketika memerankankan Hamlet di Galveston, Texas. Ketika itu, akting Coghlan mendapat pujian hebat dari para kritisi teater dan memang benar, dia meninggal dunia pada puncak kemasyhurannya.

Minggu berikutnya, Coghlan dikebumikan di tanah perkuburan Galveston. Dua tahun kemudian, sebuah topan dahsyat melanda Galveston dan menelan korban 6,000 jiwa serta memusnahkan tanah perkuburan tempat Coghlan disemadikan.
Pagi berikutnya, pihak berwenang mendapati beberapa peti mati dihanyutkan oleh topan itu ke laut dan salah satu peti mati itu terdapat mayat Coghlan. Begitu keluarga Coghlan mendengar kabar mengenai tragedi yang menimpa Coghlan , mereka menawarkan ganjaran yang lumayan besar kepada siapa saja yang berhasil menemukan peti mati itu, tetapi tiada satu orang pun yang melaporkan berhasil menemukan peti mati tersebut.

Pada Oktober 1908, kira-kira delapan tahun selepas topan yang melanda Galveston, beberapa nelayan di Charlottetown Pulau Prince Edward menemukan sebuah peti mati besar terapung dipukul ombak ke pantai kepulauan itu. Berdasarkan kepingan perak yang melekat pada peti mati itu, tak dapat disangsikan peti mati itu adalah peti mati Charles Coghlan yang telah hilang sekian lama.

Peti mati itu melakukan perjalanan beribu-ribu kilometer dari tanah perkuburan Galveston hingga akhirnya tiba di tanah kelahiran Coghlan, seperti yang diramalkan peramal gipsy 10 tahun sebelum kejadian itu. Sehingga kini cerita ini kekal sebagai misteri dan menjadi salah satu kisah nyata yang aneh dalam sejarah.
Charles Francis Coghlan
Ingat saya hanya sekedar Sharing gan ..... 

10 Buku Tutorial Paling Tidak Berguna Di Dunia


10 Buku Tutorial Paling Tidak Berguna Di Dunia


Banyak orang yang membutuhkan buku tutorial sebagai sarana untuk membantu mereka dalam menyelesaikan segala yang ingin mereka ketahui.Buku-buku yang diterbitkan biasanya karena banyaknya request ditambah kebutuhan dari masyarakat awam untuk mempelajari segala yang hal yang sedang in saat ini.Contohnya Buku ‘Bagaimana Cara Memasak Pasta’,'Bagaimana Mengoperasikan Visual Basic’,atau ‘Bagaimana Mendekor Ulang Ruang Keluarga’….Namun bagaimana bila yang diterbitkan buku-buku semacam ini?sebaiknya agan berpikir dua kali sebelum mengambil dan membawanya ke kasir di toko buku…

1.Bagaimana Cara Bertahan Dari Serangan Robot


Dalam buku ini,Daniel Wilson,seorang profesor robotik di universitas Carnegie Mellon mengingatkan pembaca bahwa “Semua mesin dapat memberontak,dari sebuah toaster hingga menjadi terminator” dan biarpun di masa depan mesin-mesin ini dapat menyerang dengan teknologi canggih namun ada beberapa kelemahan yang dapat manusia pelajari sejak dini demi bersiap dalam perang antara robot-manusia terbesar sepanjang masa.Karena itu membeli buku ini bisa menyelamatkan generasi kita dari kehancuran era manusia oleh robot..

2.Bagaimana cara Bertahan Dari Serangan Zombie


The Zombie Survival Guide, ditulis oleh Max Brooks,seorang penulis Amerika dan diterbitkan pada tahun 2003,buku ini adalah pegangan manual untuk bertahan hidup dari potensi serangan zombie dalam berbagai intensitas dan jangkauan serta menjelaskan “kasus” dari wabah zombie dalam sejarah.

3.Bagaimana Cara Berbicara Bahasa Kucing


Buku ini mengulas habis tentang rahasia bahasa kucing lengkap dengan cara pengucapan dan grammarnya..Buku ini ditujukan bagi para pecinta kucing agar mengetahui apa yang diinginkan kucing sebagai spesies superior dan menjalin komunikasi yang baik dengan kucing secara verbal.kosakatanya terdiri dari meong,miauw,auww,rrr yang dibedakan dari berbagai konotasi dan diksi sehingga membedakan maknanya..(ngeong aja kok kudu dipelajari )

4.Bagaimana Cara Memelihara Seekor NAGA


Yap,ini bukanlah sebuah buku fiksi fantasi namun merupakan buku tutorial serius tentang bagaimana cara merawat dan membesarkan naga.Terdiri dari pengenalan berbagai macam spesies yang sesuai sebagai hewan peliharaan,makanan,cara mempersiapkan kandang,hingga cara mengetahui kondisi mood naga yang dipelihara..Cukup detail,namun masalahnya setelah kita membeli buku ini kapan mau kita aplikasikan??

5.Bagaimana Cara Menjadi Paus


Dengan buku ini akan mengarahkan seseorang bagaimana,kenapa,dan siapa saja orang-orang yang akan menemaninya ketika menjadi paus.Bahkan,berbagai detil seperti nama kepausan,aktivitas yang dijalankan sehari-hari,dan petunjuk pelaksanaannya dijabarkan lengkap dengan info-info krusial bagi mereka yang berminat menjadi paus di vatikan..entah buku ini dibuat untuk membantu atau untuk mengejek..yang pasti sang penulis sudah tentu orang kepercayaan paus atau setidaknya bagian dari vatikan sendiri sehingga mengetahui informasi-informasi yang belum tersentuh publik sebelumnya.

6.Bagaimana Cara Menghindari Kapal Besar


Bila melihat judulnya terlihat seperti guyonan,namun ketika membuka dan membaca isinya semua sudah tahu bahwa ini BENAR-BENAR buku serius dengan penjelasan lengkap dan akurat bagi para pemilik boat kecil yang hendak berlayar di lautan..Namun apakah sebegitu pentingnya tutorial ini hingga dijadikan buku dengan berlembar-lembar halaman dan apakah bedanya dengan catatan singkat yang ada di buku tutorial berlayar?Yang jelas,jika anda orang yang amat-sangat takut tertabrak kapal besar di laut,boleh membeli buku ini..

7.Bagaimana Cara Menciptakan Negaramu Sendiri


Buku ini terinspirasi dari kesuksesan joan dan roy yang sanggup membangun negara mereka sendiri di bekas pengeboran minyak lepas pantai dan menjadikan negara mereka sebagai negara terkecil di dunia.Buku ini menjelaskan tata cara membangun sebuah negara dan segala yang perlu diketahui seperti merekrut tentara,diplomasi,menciptakan batas negara,dan mencetak mata uang lengkap dengan testimonial beberapa ‘kepala negara’ yang sukses..

8.Bagaimana Cara Buang Air Besar Di Hutan


Buku ini ditujukan bagi siapa saja yang ingin menikmati aktivitas outdoor dengan nyaman.Mengupas tempat-tempat yang ideal untuk pup,daun apa sajakah yang tidak berbahaya sebagai pengganti tissu,dan ciri-ciri air yang baik sebagai pembasuh dubur…

9.Bagaimana Cara Membaca Buku


Tidak pernah ada ulasan langsung di media mengenai isi buku ini..dan hanya menimbulkan satu pertanyaan..Bagaimana kita membaca buku “Bagaimana Cara Membaca Buku” jika kita tidak bisa membaca buku??? wwkkwkwk XD

10.Bagaimana Cara Menulis Buku Bagaimana Cara Menulis


Dari judulnya saja sudah terlihat membingungkan.Buku ini menjelaskan cara agar kita sukses tanpa harus susah-susah mencari tema dan judul tulisan.Cukup dengan kita menulis buku “Bagaimana Cara Menulis Buku” maka kesuksesan sudah di tangan kita…bisa-bisa semua orang bikin buku “Bagaimana Cara Menulis Buku” kalo nurutin isinya nih buku…

6 JAWABAN BIJAK!


6 JAWABAN BIJAK! 

Seorang Guru berkumpul dgn murid-muridnya, lalu beliau mengajukan 6 pertanyaan :

Pertanyaan 1 : Apa yg PALING DEKAT dgn diri kita di dunia ini ?
Muridnya ada yg menjawab : "orang tua", "guru", "teman", "kerabatnya".
Yg paling dekat dgn kita adalah "kematian". Sebab kematian adalah PASTI adanya...

Pertanyaan 2 : Apa yg PALING JAUH dari diri kita di dunia ini ?
Muridnya ada yg menjawab : "negara Cina", "bulan", "matahari".
Yg paling benar adalah “masa lalu". Siapa pun kita, bagaimana pun kita dan betapa kayanya kita... tetap kita TIDAK bisa kembali ke masa lalu. Sebab itu kita hrs menjaga hari ini, hari2 yg akan datang...

Pertanyaan 3 : Apa yg PALING BESAR di dunia ini ?
Muridnya ada yg menjawab "gunung", "bumi", "matahari".
Yg plg besar dr yg ada di dunia ini adalah"nafsu"... Banyak manusia menjadi celaka krn menuruti hawa nafsunya. Segala cara dihalalkan demi mewujudkan impian nafsu duniawi karena itu kita hrs hati2 dgn hawa nafsu ini...

Pertanyaan 4 : "Apa yg PALING BERAT di dunia ini ?".
Di antara muridnya ada yg menjawab : "baja", "besi", "gajah", ...
Yg paling berat adalah "memegang janji"...

Pertanyaan 5 : "Apa yg PALING RINGAN di dunia ini ?"
Ada yg menjawab "kapas","angin", "debu", "daun2an"
Yg paling ringan di dunia ini adalah"Meninggalkan Ibadah"...

Lalu pertanyaan 6 : "Apakah yg PALING TAJAM di dunia ini ?.
Muridnya menjawab dgn serentak... "Pedang !"
Yg paling tajam adalah "lidah manusia" karena melalui lidah, manusia dgn mudahnya menyakiti hati, melukai perasaan...

Inilah Indonesia Sekarang !


Inilah Indonesia Sekarang


Sekarang udah gak pantas lagi Indonesia nyandang slogan sebagai "Zamrud Khatulistiwa", karena apa? ya karena perbuatan orang Indonesia sendiri..mereka yang telah menyiksa Indonesia, lihatlah sekarang..pepohonan indah nan hijau sudah mulai sukar didapatkan, padahal dahulu pohon hijau itu sangat banyak..bahkan kemanapun kaki melangkah kita akan selalu melihat pepohonan itu berjejer,,kemudian sungai-sungai bersih berwarna jernih kini telah berubah menjadii kotor bak sungai yang udah dipake 5x buat cuci baju,serta mandi..SUKAR sekali nyari air di Indonesia, yaampun di Indonesia nyari air susah? kalo gitu buat apa embel2 yang bilang "Indonesia kaya akan sumber energi" hah! kalo Indoneisa kaya akan sumber energi kenapa masih aja ada yang bilang susah nyari air? sebenarnya nyari air sih gampang, cuma masalahnya sekarang adalah bagaimana caranya nyari air yang MENCAPAI STANDAR? seperti kebersihannya, lalu PH nya normal atau enggak? itulah yang menjadi permasalahan sulit nya sekarang..padahal rakyatnya sendiri yang buat kayak begituan, kalo masih gak percaya, liat aja TV atau yang paling gampang pergi ke pedesaan yang dekat dengan sungai/kali dan amati orang-orang pedesaan itu..apakah mereka membuang sekantong plastik atau lebih ke kali serta sungai tersebut? mau nya gampang malah jadi bencana kan? cari cara efisien malah buat rumit masalah, sekarang coba teliti sendiri kesalahan Indonesia laiinnya..kalau bisa aku sebutin satu persatu kesalahan fatal yang dibuat oleh warga Indonesia
1. Indonesia itu gak mau berusaha, padahal mereka itu butuh baget
2. Anak-anak Indonesia sekarang udah gak mau ngincer ilmu lagi, tapi mereka malah ngincer nilai, ijazah serta raport
3. Sedikit anak Indonesia yang bersaing demi menjadi orang sukses, dan menjadi orang pintar..mereka sekarang lebih    milih bersaing untuk menjadi jagoan, dan juga gak luput dari menjadi master GO alias GAMe ONLINe
4. saya yakin sebagian besar orang-orang Indonesia bakal milih libur ketimbang belajar (sayapun juga begitu)
5. menyontek adalah jalan keluar terbaik kalo kita udah gak tau jawabannya (misalnya lagi ulangan) malahan menyontek atau nanya2 teman menduduki peringkat kesatu jalan yang akan dipilih anak2 Indonesia kalo otaknya udah ngeblank.
6. Indonesia memiliki ciri khas berjalan santai dan tidak bisa memanfaatkan waktu, beda dengan orang Jepang yang sangat menghargai waktu karena waktu adalah uang.

mungkin masih banyak lagi kebiasaan2 buruk ala Indonesia lainnya. mmhh...dan mungkin saja mimpi kalau ada Albert Einstein ke-2 di Indonesia, paling ujung2 Amerika lagi Jepang lagi. ==" kapan majunya Indonesia mas? ane angkat tangan dehh dengan masa depan Indonesia nantinya, bukan maksudnya menyindir negara sendiri kawan-kawan..akan tetapi krtik yang membangun tentang gambaran Indonesia sekarang mungkin bisa dipertanyakan kembali "apakah Indonesia akan selalu begini selamanya?" gak mau kan pastinya?.
kembali lagi ke permasalahan awal, masih ingat kan dengan kata "PAJAK" yang katanya dengan kita rajin membayar pajak tepat pada waktunya maka kita telah membantu rakyat yang kelaparan..lha? seharusnya yang benar begini dengan kita membayar pajak maka kita telah membantu penjabat menjadi kaya, kenapa? ya karena uang yang kita gunakan untuk membayar pajak malah diambil oleh para koruptor, sunggu keterlaluan bukan! para penjabat dengan seenaknya memakai uang pajak untuk kebutuhan pribadinya sendiri, sedangkan rakyat menderita..penjabat macam apa itu? mereka sama sekali tidak pantas menjadi penjabat kalau hanya bikin nama Indonesia tercemar, tidak salah kalau Indonesia juga terkenal sebagai negara penuh korupsi..kalau memang kejadiannya begini. mau bukti yang lain tentang keadilan yang telah terkubur di Indonesia? mungkin kalian bisa memikirkan nya sendiri. pernah dengar pribahasa yang menyatakan kalau "buah jatuh tidak akan jauh dari pohonnya"?,, bandingkan saja..dengan negara kita sekarang..LIHAT PRESIDEN NYA!! tidak perlu menyebutkan siapa nama presiden Indonesia sekarang, tapi yang jelas PERBUATAN NYA TIDAK JAUH DARI APA YANG DILAKUKAN MENTERINYA, pemimpinnya aja begitu..gimana anak buahnya? heuhh lieur deh. gak usah panjang-panjang cerita, begini aja udah bisa menggambarkan keadaan Indonesia sekarang..cukup sekian dan terima kasih, kalian bisa renungkan kembali apa yang telah saya sampaikan diatas tadi..tidak usah saling menyalahkan dan menuduh siapa2 yang salah, sayapun juga mengaku kalau ada cirii yang mirip dengan saya seperti tadi yang sudah disebutkan ..yang jelas mari kita renungkan begini loh Indonesia sekarang, beda jauh dengan Indonesia yang dulu, apa kalian gak mau Indonesia menjadi dulu lagi? semua warga Indonesia pasti mau, tak luput saya pun juga begitu..kalau kalian mempunyai ide2 cemerlang yang bisa membuat harum nama Indonesia, kenapa tidak dicoba?

12 film HOLLYWOOD yang ''NYINDIR'' INDONESIA..


12 film HOLLYWOOD yang ''NYINDIR'' INDONESIA..


Mungkin Terlalu kasar kalo pake kata 'menghina', mungkin lebih tepatnya film barat yang di salah satu ceritanya berbicara soal 'keburukan-keburukan' yang ada di indonesia .... sebagian fakta, sebagian dilebih-lebihkan, namanya juga pilem, mungkin karena si pembuat pilem bukan orang Indonesia jadi gak faham dengan keadaan di indonesia, atau .... mungkin juga karena mereka benar-benar memahami indonesia ...

1. HOUSE (Serial TV)
Film seri di Starworld. Si dokter House lagi ngobatin anak yang sakit parah banget dibilang sama si dokter, kira-kira begini, “anak sakit parah begini tinggalnya pasti di Indonesia”.

2. LOOKING FOR JACKIE CHAN
Film yang menceritakan anak indonesia keturunan china fans berat jackie chan hingga akhirnya ketemu sang idola. Anak ini memiliki sikap khas indonesia, "MELANGGAR ATURAN", diantaranya saat menerobos satpam & lari dari rumah (pergi ke rumah neneknya di beijing tapi malah ga sampe tempat).

3. IN THE GODS HAND
Film tentang selancar dari Hawai ke Bali. Waktu itu ada peselancar2 muda dari Amerika yang nyoba semua ombak yg ada di dunia. Saat itu di Lombok/Bali, ceritanya mereka ketangkep polisi Indonesia, trus polisinya disuap dengan cara “salaman dengan nempelin duit ke tangan polisi”. Lolos deh mereka.

4. LETHAL WEAPON 4
Dalam salah satu adegannya, Danny Glover memaki-maki dengan mimik khasnya, “Kapal bodoh ini dibuat oleh seorang yang berasal dari Indonesia”. Wah, ngeselin banget ya. Ceritanya imigran china yang diselundupkan pake kapal yang diatasnamakan sebuah perusahan di Indonesia, (tapi fiktif). Coba deh perhatikan waktu Mel Gibson and the geng lagi ngobrol di markas sebelum menyerbu Uncle Benny. 'Jadi, Indonesia digambarkan sebagai negara yang selalu bikin kacau”.



5. THE YEAR OF LIVING DANGEROUSLY (1982)
Film ini berkisah tentang seorang wartawan yang dikirim untuk bertugas di Jakarta pada tahun 1965-1966. Saat itu, Indonesia yang dipimpin oleh Presiden Soekarno sedang mengalami krisis politik dan ekonomi.Tak heran, situasi Jakarta digambarkan sangat kacau, lengkap dengan embel-embel penduduk yang merana karena kelaparan. Dimeriahkan oleh akting dari Mel Gibson dan Sigourney Weaver. Syutingnya sendiri dilaksanakan di Bangkok, karena tidak diijinkan pemerintah di Jakarta. (tanya kenapa?). Hehehe. Akibatnya meski ada beberapa dialog menggunakan Bahasa Indonesia, namun karena aktornya adalah orang bangkok, maka ucapannya terdengar aneh di telinga. Adegan yang paling terkenal sewaktu temennya Mel Gibson, Billy Kwan (ni artis cewek cuman di film ini main jadi cowok) ngegantungin spanduk di Hotel Indonesia (ceritanya) dengan tulisan SOEKARNO FEED YOUR PEOPLE. Saat Oscar 1982, film ini menang untuk artis terbaik Linda Hunt.Fim ini gak cuman nyebutin indonesia tapi tentang Indonesia. Jadi, dalam film ini, Indonesia digambarkan sebagai negara penuh konflik.


6.WEST WING(Serial TV)
Sebuah serial tv yang bersetting gedung putih, dengan tokoh presiden Amerika fiktif President Bartlett (Martin Sheen) beserta stafnya. Salah satu episodenya menceritakan tentang kesibukan gedung putih dalam menerima kunjungan presiden Indonesia (tentu fiktif juga) namanya Siguto (mungkin maksudnya Sugito, hahaha). Dari awal film ini Indonesia terus dijelek-jelekkan, sehingga sempat bikin kesel waktu nonton (hehehe), masa ada kalimat begini yang diucapkan seorang staf gedung putih kepada seorang staf gedung putih lainnya: “Hati-hati jangan bikin orang indonesia tersinggung, atau kepalamu akan dipenggal dan diarak keliling kota”. Staff yg memperingatkan itu bilang dia lihat di internet, trus staff yang satu lagi enggak percaya.

Jadi untungnya yang nonton West Wing juga emang gak diarahkan untuk percaya kalo Indonesia seprimitif itu. Belum lagi informasi yang salah tentang Indonesia. Digambarkan juga bahwa orang Indonesia adalah bangsa yang bodoh dan tak bisa berbahasa Inggris. Trus, ceritanya presiden Indonesia datang (dan lagi-lagi berwajah Jepang) namun gerak-gerik dan tata bahasanya mengingatkan kita sama presiden Gus Dur (Hehehe, gak tau sengaja apa enggak). Si pemeran bapak dan ibu Siguto sebagai Pres RI ini cuman kebagian disorot dari belakang, yang penampilannya jadul abisss. Pak Presiden pake peci, istrinya pake kebaya dan dikonde hehehe. And mereka sipit bangetss, mungkin cari muka melayu susah, jadi sutradara menyamaratakan orang Asia gitu aja. Diceritain disini staff gedung putih kebingungan nyari translator karena mereka bilang Indonesia speaks in 300 different languages, dan dibilang kita gak punya bahasa nasional. Disini ngaconya! Tambahan lagi staff Indonesia itu ceritanya orang Batak, dan kacaunya lagi namanya: Rahmahidi Sumahijo Bambang (lucunya waktu tuh bule ngucapin nih nama), mana nama bataknya? Kayaknya gak pernah denger ada orang Batak namanya Rahmahidi Sumahijo, orang Jawa aja kayaknya ga ada.

Ketika presiden sedang konferensi pers, para stafnya pun melakukan pertemuan informal dan mereka pusing nyari translator karena ada 1 orang yang bisa Bahasa Batak, dan dia orang Portugis, tapi tuh orang ga bisa Bahasa Inggris, jadi di film ini ceritanya mereka nyari 2 orang akhirnya buat translate Inggris->Portugis, Portugis-> Batak. Mereka berusaha menjelaskan jika mereka akan membantu perekonomian Indonesia dengan syarat beberapa tahanan politik dibebaskan. Untungnya, ending film ini bagus. Ketika mereka bersusah payah berbicara Batak dan Portugis, tiba-tiba, staf indonesia yaitu si Bambang ini (yang ini mukanya emang melayu..ga tau apa indonesia beneran..) itu bicara bahasa Inggris dan memaki-maki para staf gedung putih “Anda pikir kami bangsa yang bodoh?

Anda pikir kami tak tahu anda anggap apa bangsa kami dan apa anda pikir kami tak bisa berbahasa Inggris? Kami mengerti semua perkataan anda bahkan arah pidato presiden anda kami sangat paham. Tapi kami bangsa yang berdaulat. Jangan mentang-mentang anda negara kuat seenaknya saja mengatur kebijakan dalam negri kami. Urus saja urusan dalam negeri anda. Dan satu hal, daripada kami mengikuti kemauan Anda, lebih baik kami tak usah dibantu sama sekali”. Bagus banget endingnya.
Sayang cuma di film ya…




7. THE SILENCE OF THE LAMBS
Dalam film yang thriller psikologi yang dibintangi Jodie Foster ini ada adegan dimana di sweater orang yang diculik kanibal itu tertulis “MADE IN INDONESIA”. Apakah image Indonesia sudah sebagai negara yang banyak penculikan atau karena kita produsen tekstil?


8. SLEEPER CELL (2005-2007) (Serial TV)
Serial TV ini bercerita tentang Darwyn Al-Sayeed, seorang muslim Afrika-Amerika yang bekerja sebagai agen FBI. Tugas Darwyn adalah mengusut kasus terorisme yang dilakukan organisasi teroris pimpinan Faris Al-Farik. Diceritakan, dalam episode Target dan Scholar,Darwyn berurusan dengan tokoh mahasiswa Indonesia bernama Eddy Pangetsu (Jeff Mallare). Eddy digambarkan sebagai ahli biologi kimia yang direkrut Faris Al-Farik untuk membuat virus anthrax yang disebar di Amerika. Menariknya, salah satu adegan menggambarkan Faris menuduh Eddy menyelundupkan virus tersebut ke Indonesia untuk dikirimkan ke pamannya, seorang gangster lokal. Oke, negara kita kini digambarkan cerdas, tapi gemar berperang. Ironisnya lagi, Sleeper Cell yang punya tagline “Friends. Neighbours. Husbands. Terrorists” ini ternyata cukup mendapat perhatian di negara asalnya. Buktinya,tahun lalu serial ini dinominasikan Emmy Awards untuk kategori Outstanding Miniseries, serta Golden Globe untuk Best Miniseries.Untungla h, Sleeper Cell tidak menang.Lebih untung lagi, Jeff Mallare si pemeran Eddy Pangetsu juga tidak masuk nominasi. Jadi dalam film ini, Indonesia digambarkan sebagai Sarang Teroris.

9. SWEETEST THING (2002)
Dalam film drama psikologi ini, si cantik Cameron Diaz ternyata juga “bermulut sampah” saat mengeluh karena teman-temannya selalu saja membuat ulah dan mengacau. Dengan enteng dia berkomentar, “Kalian ini bikin kacau saja seperti Indonesia”. Selain itu, waktu Christina Applegate masuk apartemen dan ngeliat apartemennya berantakan dipake ML gila2an oleh Selma Blair, Christina bilang gini “this place is a mess like Indonesia”. Jadi, ruangan kayak kapal pecah itu disamakan kaya Indonesia



10. NEEDFULL THING
Film tentang iblis yang membuat kacau sebuah kota yang damai. Iblis yg mengadu domba seluruh penduduk 1 kota. Pemain utamanya seorang polisi. Di akhir film si iblis bersumpah akan membalas dendam, dengan bekerja sama dengan anak si polisi itu di masa depan (2014), di Jakarta.

11. MIAMI VICE (Serial TV)
Salah satu episodenya adalah mengungkap penyelundupan narkoba yang disembunyikan di dalam nanas yang berasal dari Indonesia.

12. KINGDOM
Film ini tentang aksi terorisme di Arab Saudi dan diceritakan ancaman tentang aliran dana group radikal mengalir ke Jakarta.